Masa SMA/SMK identik dengan  masa-masa yang indah, dimana seseorang mulai belajar banyak hal untuk mempersiapkan diri menjadi dewasa. Masa SMA/SMK adalah masa yang tepat mempersipakan masa depan yang lebih baik. Salah satu keterampilan yang harus mulai dipelajari anak SMA/SMK adalah bagaimana mengelola keuangan. Mengapa anak SMA/SMK perlu belajar mengelola keuangan?

Anak SMA/SMK perlu belajar mengelola keuangan agar kelak terbiasa menabung, pandai mengelola keuangan ketika kelak berumah tangga, memiliki perencanaan masa depan yang lebih baik, melindungi diri dari kejadian darurat/tidak terduga, menjadi pribadi yang mandiri, dan lain-lain. Berbicara soal mengelola keuangan memang tidak mudah, apalagi untuk masa SMA/SMK. Masa SMA/SMK masih tergolong labil, mencari jati diri, kurang pengetahuan dan pengalaman akan pentingnya  keuangan, kurangnya pemahaman orang tua mengenai pentingnya mengajarkan keuangan pada anak. Namun, tentunya itu bukanlah alasan untuk kemudian membuat anak SMA/SMK tidak belajar mengelola keuangan.

Berikut ini tips sederhana tentang mengelola keuangan untuk anak SMA/SMK.

  1. Membuat rencana keuangan

Membuat rencana keuangan merupakan hal pertama yang mesti kalian lakukan untuk mengelola keuangan. Buatlah rencana keuangan per minggu atau per bulan supaya uang yang masuk dan keluar dari dompet kalian bisa terpantau. Kalian bisa membagi pemasukan menggunakan konsep yang biasa disebut 50/30/20. Prinsip 50/30/20 sendiri dipopulerkan oleh Senator Elizabeth Warren dan putrinya, Amelia Warren Tyagi, dalam buku All Your Worth: The Ultimate Lifetime Money Plan.

Konsep tersebut menjelaskan kebutuhan (Need), keinginan (Want) dan tabungan (Save). Kebutuhan disingkat dengan N, keinginan disingkat dengan W dan tabungan disingkat dengan S. Proporsi kebutuhan, keinginan, dan tabungan adalah N=50, W= 30, dan S=20. Penjelasannya seperti berikut.

  • N=50

50 persen uang kalian digunakan untuk kebutuhan penting yang harus prioritaskan.

  • W = 30

30 persen uang kalian disisihkan untuk keinginan, seperti kebutuhan sosial, hobi, hiburan, dan lain-lain.

  • S = 20

20 persen uang yang kalian punya disimpan untuk ditabung.

Misalnya dalam seminggu kalian diberi uang saku Rp 300 ribu, kalian bisa membaginya 50% untuk kebutuhan, 30% untuk keinginan, dan 20% untuk ditabung.

2. Bedakan kebutuhan dan keinginan

Terkadang kalian tergoda membeli sesuatu yang diinginkan, bukan sesuatu yang dibutuhkan. Padahal uang yang kalian punya tidak banyak. Mulai sekarang hindarilah perilaku tersebut, belilah sesuatu yang sifatnya kebutuhan bukan keinginan.

Kebutuhan adalah sesuatu yang harus dimiliki oleh seseorang untuk menunjang segala aktivitas dalam kehidupan sehari-hari, seperti kebutuhan makan, minum dan edukasi. Internet juga bisa dikategorikan sebagai kebutuhan. Selama pandemi, kalian lebih sering belajar daring daripada luring. Maka dari itu biasanya pelajar membutuhkan koneksi internet yang baik. Sebagai pelajar, kalian harus memperhatikan kebutuhan utama kalian.

Sedangkan, keinginan adalah hal-hal yang membuat hidupmu lebih menyenangkan dan mengibur. Contoh keinginan beli makanan mahal di restoran mewah bersama teman-teman, belajar kelompok di café-café, membeli barang-barang branded, membeli kecantikan, nonton film, tas dan gadget elektronik terbaru, beli paket internet khusus gaming agar push rank tetap lancar. Kegiatan-kegiatan tersebut merupakan keinginan karena sebenarnya sebagai pelajar kalian tidak butuh hal-hal tersebut, tetapi senang kalau bisa memilikinya.

3. Membuat rekening tabungan

Setelah menentukan jumlah besaran tabungannya, kalian buatlah rekening tabungan. Menabung adalah salah satu cara yang dilakukan oleh orang-orang yang pandai mengelola keuangan. Kalian bisa memanfaatkan fasilitas yang ada di sekolah, seperti menabung  di Bank Mini yang ada disekolah atau bisa membuat rekening tabungan ke bank-bank konvensional atau syariah. Proporsi untuk tabungan dengan konsep 50/30/20 adalah 20% dari uang yang kamu punya.

4. Biasakan membuat catatan keuangan

Biasakan kalian mencatat pemasukan dan pengeluaran. Meskipun tampak sederhana dan sepele, membiasakan diri tertib membuat catatan keuangan, sangat membantu kalian mengetahui berapa banyak uang yang kalian belanjakan, apa saja yang dibeli, pos pembelanjaan mana yang terlalu besar, dll. Sehingga berikutnya kalian dapat melakukan evaluasi penghematan.

5. Berusaha hidup hemat

Sikap berusahan lebih hemat dapat ditunjukkan dengan membelanjakan uang dengan cermat. Banyak cara untuk hidup hemat seperti membawa makanan dari rumah ketika bersekolah, tidak terlalu sering menghabiskan waktu nongkrong di mal atau kafe kekinian, tidak membeli barang hanya karena tidak mau ketinggalan trend,dan  tidak mau kalah dari orang.

6. Disiplin

Membuat rencana keuangan, mampu membedakan kebutuhan dan keinginan, serta membuat rekening tabungan, hal tersebut belum lah cukup untuk mengelola keuangan.  Hal yang harus diterapkan adalah disiplin. Jika kalian tidak menerapkan disiplin dalam hidupnya,  maka akan sulit mengelola keuangan. Seketat apa pun rencana keuangan yang sudah kalian buat, akan sia-sia kalau kalian terus melanggarnya. Disiplin adalah mematuhi prinsip keuanganmu dan tidak mudah tergoda menghabiskan uang untuk hal yang tidak dibutuhkan.

7. Jangan mudah terpengaruh selebgram

Pada masa kini, anak SMA/SMK banyak menjadikan selegram sebagai panutan atau idola. Namun sayangnya tidak semua selegram membuat konten yang bermuatan positif, banyak juga selebgram yang fokus pada gaya hidup hedonis, berfoya-foya. Jangan sampai kalian terpengaru dengan gaya hidup selebgram.

8. Mencari uang tambahan

Kalian juga tidak ada salahnya untuk  mencari uang tambahan di waktu luang. Misalnya berjualan pulsa, berjualan alat tulis di kelas. Selain mendapatkan uang tambahan kalian juga akan memiliki pengalaman dan tertanamnya jiwa enterprenersip yang menjadikan kalian  lebih bijak lagi mengelola keuangan.

9. Bersedekah

Setelah semua konsep itu dilaksanakan, konsep sedekah juga jangan dilupakan. Punya rencana keuangan bukan berarti menjadikan kalian pelit berbagi. Bersedekah adalah salah satu jalan memperbanyak rezeki dan menjadikan

Avatar

By